Search for collections on University of Merdeka Malang Repository

Akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat untuk menilai kinerja bagian produksi pada PT. MGI Indonesia Mojokerto

Wardana, Wisnu (2006) Akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat untuk menilai kinerja bagian produksi pada PT. MGI Indonesia Mojokerto. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Merdeka Malang.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (345kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1.pdf]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (107kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2.pdf] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (138kB)
[thumbnail of BAB 3.pdf] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12kB)
[thumbnail of BAB 4.pdf] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (351kB)
[thumbnail of BAB 5.pdf] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (7kB) | Preview

Abstract

AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN SEBAGAI ALAT UNTUK MENILAI KINERJA BAGIAN PRODUKSI PADA PT. MERMAID GARMENT INDUSTRY INDONESIA-MOJOKERTO
OLEH : WISNU WARDANA

Sistem akuntansi pertanggungjawaban adalah salah satu sarana yang baik dalam mengendalikan kegiatan perusahaan, karena dalam sistem pertanggungjawaban akan dibagi ke dalam pusat-pusat pertanggungjawaban dan akan diketahui orang atau sekelompok orang yang bertanggungjawab atas penyimpangan biaya dan pendapatan yang dianggarkan. Pusat-pusat pertanggungjawaban membuat laporan pertanggungjawaban kepada tingkatan manajemen diatasnya. Laporan tersebut memuat keterangan yang menjadi tanggungjawabnya, yaitu biaya-biaya yang dianggarkan dan realisasi biaya-biaya tersebut dalam satu periode. Berdasarkan laporan tersebut, maka dapat dilakukan penilaian kinerja untuk masing-masing bagian, untuk bagian yang mengalami penyimpangan biaya harus dapat mempertanggungjawabkan penyimpangan tersebut. Penyimpangan yang terjadi harus dianalisis peyebabnya, sehingga manajer pusat pertanggungjawaban dapat melakukan tindakan-tindakan perbaikan yang berguna untuk periode yang akan datang.
Berdasarkan uraian diatas, maka penulis akan membahas permasalahan akuntansi pertanggungjawaban bagian produksi, yakni “Kurang efektifnya penerapan akuntansi pertanggungjawaban sebagai alat untuk menilai kinerja bagian produksi pada PT. MGI INDONESIA-MOJOKERTO”
Sistem akuntansi pertanggungjawaban pada PT. MGI Indonesia-Mojokerto masih mempunyai kekurangan, susunan organisasi organisasinya sudah baik. Dalam penyusunan anggaran PT. MGI belum mengikutkan semua bagian pusat pertanggungjawaban yang ada dalam organisasi. Namun anggaran dibuat oleh seorang pimpinan manajer bersama direktur produksi, pengklasifikasian biaya yang dilakukan perusahaan hanya berdasarkan biaya per bagian, tidak ada pemisahan antara biaya terkendali dan biaya tidak terkendali. Laporan pertanggungjawaban pada PT. MGI tidak pernah dianalisis sehingga banyak terjadi penyimpangan biaya yang tidak diketahui sebabnya.
PT. MGI Indonesia Mojokerto hendaknya membuat laporan pertanggungjawaban secara rinci dan lengkap yaitu laporan yang menunjukkan perbandingan antara anggaran dan realisasi serta dianalisis penyebab terjadinya penyimpangan, sehingga dapat dipakai sebagai alat untuk menilai bagaimana kinerja bagian produksi dan dapat dilakukan tindakan-tidakan perbaikan yang berguna untuk periode yang akan datang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Nama : Wisnu Wardana NIM : 01230010
Uncontrolled Keywords: akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Akuntansi
Depositing User: Surya Dannie
Date Deposited: 04 Mar 2021 02:50
Last Modified: 04 Mar 2021 02:50
URI: https://eprints.unmer.ac.id/id/eprint/652

Actions (login required)

View Item View Item