Search for collections on University of Merdeka Malang Repository

Pengendalian persediaan bahan baku rokok (tembakau)yang efektif guna menunjang kelancaran proses produksi (studi kasus pada perusahaan rokok CV. SUKET TEKI malang)

Megasari, Ratna Pengendalian persediaan bahan baku rokok (tembakau)yang efektif guna menunjang kelancaran proses produksi (studi kasus pada perusahaan rokok CV. SUKET TEKI malang). Undergraduate thesis, UNSPECIFIED.

[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (431kB) | Preview
[thumbnail of BAB 1.pdf]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (93kB) | Preview
[thumbnail of BAB 2.pdf] Text
BAB 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (126kB)
[thumbnail of BAB 3.pdf] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)
[thumbnail of BAB 4.pdf] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (858kB)
[thumbnail of BAB 5.pdf] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (20kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

PR. CV. Suket Teki Malang merupakan perusahaan produksi yang menghasilkan produk berupa rokok. Penelitian yang dilakukan Penulis pada PR. CV. Suket Teki Malang ini adalah untuk mengetahui apakah pengendalian persediaan bahan baku telah dilakukan oleh perusahaan dan bagaimana cara melakukan pengendalian tersebut. Penyebab dilakukannya penelitian ini dikarenakan pada PR. CV. Suket Teki Malang terdapat permasalahan mengenai persediaan bahan baku rokok (tembakau), yaitu 1). Persediaan bahan baku yang kurang dari angka minimum (rata-rata kebutuhan bahan baku tiap hari), 2). Pembelian bahan baku yang kurang ekonomis, 3). Persediaan bahan baku yang lebih besar dari angka maksimum. Dari permasalahan tersebut, maka dapat dirumuskan masalah “Bagaimana Pengendalian Persediaan Bahan Baku yang Efektif”. Teknik analisis data yang digunakan dalam melakukan pembahasan terhadap masalah, yaitu 1). Analisis persediaan minimum, 2). Analisis Re-Order Point, 3). Analisis Economic Order Quantity, 4). Analisis persediaan maksimum. Dari hasil analisis yang telah dilakukan Penulis, dapat diketahui bahwa di PR. CV. Suket Teki Malang, pengendalian persediaan bahan baku rokok (tembakau) sudah dilakukan dengan menggunakan kartu gudang sebagai alat informasi mengenai jumlah sisa persediaan bahan baku di gudang, tetapi pengendalian tersebut masih belum efektif karena perusahaan belum dapat mengetahui waktu dan kuantitas yang tepat dalam melakukan pembelian bahan baku kembali. Selain itu dalam menentukan jumlah pembelian, perusahaan kurang mempertimbangkan sisa dan pemakaian bahan baku, sehingga dapat menimbulkan penumpukkan bahan baku di gudang. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka Penulis dapat memberikan saran kepada perusahaan untuk mengambil jalan terbaik dalam melakukan pengendalian persediaan bahan baku, yaitu dengan melakukan analisis Re-Order Point dan Economic Order Quantity, demi menjaga kelancaran proses produksi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Nama : Retna Megasari NIM : 02230015
Uncontrolled Keywords: bahan baku,proses produksi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Akuntansi
Depositing User: Surya Dannie
Date Deposited: 05 Mar 2021 01:10
Last Modified: 05 Mar 2021 01:10
URI: https://eprints.unmer.ac.id/id/eprint/582

Actions (login required)

View Item View Item