Suryani, Siti Hajar (2006) Faktor-faktor yang dipertimbangkan Oleh bpr dalam pemberian kredit(studi kasus bpr di kabupaten Jombang). Undergraduate thesis, UNSPECIFIED.
Preview |
Text
COVER.pdf Download (554kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB 1.pdf Download (20kB) | Preview |
Text
BAB 2.pdf Restricted to Repository staff only Download (213kB) |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (81kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Repository staff only Download (238kB) |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Repository staff only Download (18kB) |
|
Preview |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (11kB) | Preview |
Abstract
Secara umum dunia perbankan kita saat ini belum begitu memuaskan dalam pemberian jasanya. Pada Bank Umum lebih banyak orientasi pada pemberian kredit yang dalam jumlah nasional lebih besar. Setelah ada aturan tentang perbanakn menurut UU No. 7 Tahun 1992 terjadi beberapa perubahan, kemudian Undang-Undang tersebut dilakukan perbaikan menjadi UU No. 10 Tahun 1998 yang mengatur tentang perbankan, diantaranya ketentuan umum perbankan, jenis bank atau larangan bagi BPR maqupun bank umum. Untuk saat ini perbankan yang lebih diminati oleh masyarakat adalah BPR, karena kredit yang diberikan tidak berbelit-belit seperti pada bank umum. Untuk mengetahui seorang calon nasabah, maka sebelum mencairkan dananya BPR melakukan beberapa analisa terhadap calon nasabah diantaranya analisis terhadap faktor 5C yaitu Capital, Capacity, Character, CollateralI(jaminan) dan Condition.
Penilaian terhadap kelima faktor tersebut diketahui dari calon nasabah. Untuk itu petugas kredit harus teliti dan mampu menganalisa calon nasabah dengan baik, agar di kemudian hari tidak terjadi kredit macet atau resiko lain yang dapat merugikan BPR. Berdasarkan skripsi yang peneliti buat, peneliti meminta informasi kepada petugas kredit tentang faktor-faktor yang dipertimbangkan oleh BPR dalam pemberian kredit, dan informasi tersebut diperoleh dengan menyebarkan kuisioner/pertanyaan yang berisi 5C. Adapun BPR yang dijadikan responden adalah PT. BPR Tjoekir Dasa Nusantara (TDN), PT. BPR Nusumma Tebuireng, KBPR Bumi Arta, PD. BPR Bank Pasar, PT. BPR Artha Guna Abadi, PT. BPR Ploso Sarana Arta, PT BPR Semi Augrah, PT. BPR Mojoagung Pahalapakto, PT. BPR Jatim, PT. BPR Bhapentim Persada.
Sesuai dengan jawaban yang diperoleh penelti dari 10 responden yang ada, menyebutkan faktor dominan yang mempengaruhi pemberian kredit adalah capacity, collateral (jaminan) dan condition. Sedangkan character dan capital kurang begitu dipertimbangkan oleh BPR. Pertimbangan yang dilakukan BPR adalah nasabah lama yang diberikan pinjaman, karena nasabah lama bisa dipercaya, sedangkan untuk nasabah baru, pihak bank melalui petugas kredit melakukan analisis dan wawancara dengan calon nasabah secara kontinue.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | Nama : Siti Hajar Suryani NIM : 02230132 |
Uncontrolled Keywords: | Faktor pemberian Kredit |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Akuntansi |
Depositing User: | Surya Dannie |
Date Deposited: | 05 Mar 2021 01:18 |
Last Modified: | 05 Mar 2021 01:18 |
URI: | https://eprints.unmer.ac.id/id/eprint/573 |
Actions (login required)
View Item |