Search for collections on University of Merdeka Malang Repository

Pengujian asumsi dalam penerapan model regresi

Rofieq, Mochammad (2002) Pengujian asumsi dalam penerapan model regresi. Jurnal Penelitian: Edisi Ilmu-Ilmu Teknik, 13 (1).

Full text not available from this repository.

Abstract

Analisis regresi adalah suatu metode yang berguna untuk menentukan pola hubungan satu variabel yang disebut sebagai variabel dependen dengan satu atau lebih variabel yang menerangkan atau yang sering disebut sebagai variabel independen. Tujuan analisis regresi adalah untuk memperkirakan nilai rata-rata dari variabel dependen apabila nilai variabel yang menerangkan sudah diketahui. Dari persamaan regresi yang telah diperoleh, terlebih dahulu harus diuji apakah memenuhi kriteria yang ditetapkan, dalam arti tidak terjadi penyimpangan yang cukup serius dari asumsi-asumsi yang diperlukan dalam model regresi. Beberapa asumsi yang harus diuji terlebih dahulu di dalam penerapan model regresi adalah Kenormalan, Multikolinearitas, Heteroskedastisitas dan Autokorelasi. Jika asumsi yang ada dalam penerapan model regresi dapat terpenuhi, maka dengan menggunakan metode Ordinary Least Square (OLS) akan dapat dihasilkan koefisien regresi yang memenuhi sifat-sifat Best linear Unbiased Estimator (BLUE), yaitu koefisien regresi yang linear, tidak bias, konsisten (walaupun sanipel diperbesar menuju tak terhingga, taksiran yang didapat akan tetap mendekati nilai parameternya), serta efisien (memiliki varians yang minimum).

Item Type: Article
Additional Information: Nama : Mochammad Rofieq; NIDN : 0715096901
Uncontrolled Keywords: Model regresi, asumsi, kenormalan, multikoli-nearitas, heteroskedastisitas, autokorelasi
Divisions: Fakultas Teknik > S1 Teknik Industri
Depositing User: Gendhis Dwi Aprilia
Date Deposited: 12 Jan 2022 02:45
Last Modified: 12 Jan 2022 02:45
URI: https://eprints.unmer.ac.id/id/eprint/1902

Actions (login required)

View Item View Item